Dua Orang Guru Sekolah Penggerak SMPN 9 Kota Bima Lulus Seleksi Calon Guru Penggerak Angkatan 8

Kota Bima, Setelah melewati proses yang cukup ketat, diawali dengan seleksi tahap 1 (CV dan Essay) dilanjutkan dengan seleksi tahap 2  (simulasi mengajar dan wawancara) akhirnya pada hari ini  08 April 2023 dua orang gru hebat yang merupakan Wakasek Kurikulum (Ihsan, S.Pd) dan Wakasek Kesiswaan (Julkarnaen, S.Pd) dinyatakan lulus Seleksi tahap 2 Calon Guru Penggerak Angkatan 8.

Kelulusan dua orang guru SMPN 9 Kota Bima bersama dengan 24 guru lainnya dari Kota Bima disambut gembira oleh Kepala Sekolah M. Nasir, S.Pd dan seluruh warga sekolah penggerak tersebut. Kepala Sekolah menyatakan bahwa “Dengan  lulusnya dua orang guru tersebut menandakan bahwa pengembangan sumber daya manusia pada SMPN 9 Kota Bima sudah mampu melahirkan guru-guru handal yang merupakan pemimpin pembelajaran yang akan mendorong tumbuh kembangnya murid secara holistik, aktif dan pro aktif dalam mengembangkan pendidikan. Hal itu sejalan dengan Program Sekolah Penggerak (PSP) yang berfokus pada pengembangan hasil belajar siswa secara holistik yang mencakup kompetensi literasi numerasi dan karakter, dawali dengan SDM (Kepala Sekolah dan Guru) yang Unggul”.

Semoga dua orang guru hebat SMP Negeri 9 Kota Bima ini mampu melewati tahapan akhir dari proses menjadi Guru Penggerak yaitu Pendidikan Calon Guru Penggerak, yang akan dilaksanakan mulai bulan Mei 2023.